Manfaat Jus Mentimun

Manfaat Jus Mentimun
Buah mentimun masih merupakan keluarga dari melon dan semangka. Di pasaran Indonesia, buah sayur yang satu ini harganya cukup murah dan relatif mudah untuk ditemukan baik di pasar tradisional maupun di supermarket ternama.

Sama seperti sayuran lainnya, mentimun juga memiliki nutrisi yang cukup lengkap. Bahkan dengan diolah menjadi jus mentimun, kandungan gizinya sama sekali tidak berkurang. Berikut ini beberapa manfaat jus mentimun bagi kesehatan :

Mengenal Timun Jepang (Kiuri)

timun jepang
Pada beberapa resep masakan Jepang sering kali kita diharuskan menggunakan kiuri atau Timun Jepang sebagai salah satu bahannya. Sebenarnya apa sih kiuri atau Timun Jepang itu? Apakah sama dengan jenis timun lainnya?

Jika dilihat dari tanamannya, Timun Jepang juga sama seperti tanaman timun lainnya yang mampu tumbuh secara maksimal pada ketinggian antara 200-400 meter dari permukaan tanah. Bentuk tanaman ini merupakan tanaman yang menjalar atau memanjat dengan ketinggian bisa mencapai lebih dari 2 meter. Bentuk buahnya lebih lonjong dari buah timun lokal dan warnanya pun lebih hijau pekat.

Jika ditilik dari rasanya, jika mentimun lokal lebih terasa segar dengan sedikit rasa pahit di ujung buahnya, Timun Jepang cenderung memiliki rasa manis segar dan lebih renyah. Rasanya yang renyah dan manis inilah yang menyebabkan bahan makanan yang satu ini sering kali digunakan sebagai bahan wajib pada beberapa masakan. Di Jawa Timur, timun jenis ini sering kali disebut dengan Krai.

Membuat Sendiri Masker Mentimun

Masker Mentimun
Ada banyak cara yang ditempuh oleh para wanita agar tetap cantik sepanjang waktu. Salah satunya adalah dengan menggunakan masker wajah agar wajah tampak lebih segar dan bercahaya. Jika Anda salah satu dari sekian banyak wanita yang sangat suka menggunakan masker, masker mentimun buatan sendiri mungkin menjadi salah satu alternatif yang pantas untuk dipertimbangkan. Masker mentimun selain alami dan relatif aman dari efek samping, juga harganya sangat terjangkau dan mudah untuk dibuat.

Ingin tahu bagaimana cara membuat masker mentimun sendiri? Berikut ini dua resep sederhana yang bisa Anda terapkan di rumah :

Cara Membuat Jus Mentimun

Cara Membuat Jus Mentimun
Jus mentimun memiliki berbagai macam kegunaan, mulai dari terapi untuk menghilangkan jerawat dan radang sendi, untuk membantu mengurangi berat badan dan tekanan darah tinggi. Jus mentimun juga menyediakan nutrisi seperti mangan dan belerang. Kulitnya juga memiliki kandungan vitamin A yang tinggi. Selain itu, jus mentimun juga merupakan minuman yang sangat segar terutama bila dikonsumsi di siang yang terik. Pada artikel ini kami tidak mengulas lebih mendalam tentang manfaat jus mentimun, tetapi akan menyajikan tentang cara membuat jus mentimun sendiri di rumah.

Berikut ini tahapan cara membuat jus mentimun :